I Need Your Love Tonight
"I Need Your Love Tonight" adalah sebuah lagu yang ditulis oleh Sid Wayne dan Bix Reichner[1] dan direkam oleh Elvis Presley pada 10 Juni 1958, di RCA Studios, Nashville, Tennessee.[2] Ini adalah karya kedua dari beberapa perilisan singel yang direkam di sesi terakhir yang dilakukan sebelum Presley meninggalkan AS untuk pergi ke Jerman untuk bertugas dalam Angkatan Darat Amerika Serikat; ia tak kembali ke studio rekaman sampai musim semi tahun 1960. Lagu tersebut meraih peringkat empat pada tangga singel pop Billboard pada 1959.[3] Dirilis sebagai sebuah double A-side dengan "A Fool Such as I", lagu tersebut meraih peringkat No. 1 di UK Singles Chart pada Mei 1959 selama lima pekan.[1] Dalam budaya populerPada 1985, Alvin and the Chipmunks merekam sebuah versi berjudul "I Need That Gold Tonight" untuk versi-versi internasional dari episode Alvin and the Chipmunks "The Gold of My Dreams". Referensi
Pranala luar |