Laksamana mengamuk
Laksamana mengamuk adalah minuman khas dari daerah Riau dan Kepulauan Riau.[1] Minuman ini berbahan dasar buah mangga kuini yang dicampur dengan santan dan gula. Laksamana mengamuk banyak dijumpai saat bulan Ramadan. SejarahNama "Laksamana mengamuk" berasal dari kisah seorang laksamana yang mengamuk, Karena istrinya dibawa kabur oleh pemilik kebun kuini. Karena kemarahannya, ia menghempaskan pedangnya ke segala arah dan membuat buah kuini terjatuh dari pohonnya. Warga yang melihat hal ini kemudian memungut buah-buahan yang jatuh tersebut dan membuat minuman.[2][3] Referensi
|