Share to:

 

Tidak beragama

Persentase tidak beragama di masing-masing negara tahun 2010.[1]

Tidak beragama adalah bentuk sikap di mana seseorang tidak menganut agama manapun.[2]

Tidak beragama bukanlah sinonim dari ateisme, yang bermakna tidak percaya akan eksistensi tuhan. Meskipun ateisme adalah salah satu bentuk pandangan yang dipegang oleh beberapa orang yang tidak beragama, tetapi terdapat pula bentuk-bentuk pandangan tidak beragama lainnya.

Beberapa di antaranya adalah:

  • Agnostisisme, yang berupa pandangan bahwa ada atau tidaknya tuhan adalah sesuatu yang tidak diketahui atau tidak dapat diketahui
  • Deisme, yang menganggap bahwa tuhan hanya menciptakan awal mula alam semesta, yang kemudian tidak ikut campur dengan dunia yang dia ciptakan,

dan ada pula panteisme, skeptisisme, ignostisisme, antiteisme, humanisme sekuler, teisme tidak beragama, dan lain sebagainya.

Demografi

Tabel berikut berisikan urutan persentase populasi negara yang tidak beragama dari jumlah tertinggi ke terendah.

Negara Persentase populasi yang tidak beragama (2006) Sumber
 Ceko 46-85 (rata-rata 65.5) [3]
 Estonia 64.3 [4]
 Belanda 46.1-81 (rata-rata 63.55) [3][4]
 Vietnam 43-80 (rata-rata 61.5) [3]
 Korea Selatan 60 [5][6][7]
 Jerman 59 [8]
 Swedia 39-65 (rata-rata 52)
[9]
 Britania Raya 51.8 [4]
 Jepang 51 [10]
 Tiongkok 8-93 (rata-rata 50.5) [3][4][11]
 Albania 49 [3]
 Azerbaijan 43-54 (rata-rata 48.5) [3]
 Selandia Baru 48.1 [4]
 Rusia 47.8 [4]
 Belarus 28–60 (rata-rata 44) [3]
 Uruguay 42.6 [4]
 Prancis 42.4 [4]
 Kuba 39-44 (rata-rata 41.5) [3][12]
 Finlandia 40.6 [4]
 Hungaria 36.4 [4]
 Islandia 35.4 [4]
 Latvia 34.7
(dari 87.3% yang menjawab pertanyaan opsional)
[13]
 Chili 34.6 [14]
 Belgia 33.8 [4]
 Australia 29.9 [4]
 Bulgaria 29.9 [4]
 Luksemburg 23.3 [15]
 Slovenia 23.1 [4]
 Spanyol 22.3
[16]
Negara Persentase populasi yang tidak beragama (2006) Sumber
 Meksiko 20.5 [4]
 Amerika Serikat 19.6 [17]
 Lituania 19.4 [4]
 Italia 17.8 [4]
 Kanada 16.2 [18]
  Swiss 16.0 [19]
 Kanada 15.1 [20]
 Slowakia 13.2 [4]
 Amerika Serikat 12.2 [4]
 Argentina 11.4 [4]
 Botswana 11.1 [4]
 Jamaika 11.1 [4]
 Lituania 10.9 [4]
 El Salvador 8.0 [21]
 Singapura 7.0 [22]
 Italia 6.6 [4]
 Ukraina 5.8 [4]
 Nikaragua 4.7 [4]
 Belize 4.6 [4]
 Afrika Selatan 4.3 [4]
 Kroasia 4.0 [4]
 Guatemala 2.5 [4]
 Austria 2.4 [4]
 Portugal 1.7 [4]
 Kosta Rika 1.3 [4]
 Filipina 1.1 [4]
 Kolombia 1.1 [4]
 Brasil 0.7 [4]
 Ekuador 0.1 [4]

Meski mayoritas penduduk di 10 negara teratas mengaku tidak beragama, ini bukan berarti mereka sama sekali tidak beragama. Misalnya, 70% penduduk Swedia menyatakan beragama Kristen Lutheran, sementara 56,7% penduduk Albania menyatakan beragama Islam.

Studi global yang dilakukan oleh sosiolog Phil Zuckerman mengenai ateisme mengindikasikan bahwa ateisme global dapat berkurang karena negara tak beragama memiliki tingkat kelahiran yang rendah dan negara beragama memiliki tingkat kelahiran yang lebih tinggi dari rata-rata.[23]

Referensi

  1. ^ "Religious Composition by Country, 2010-2050". Pew Research Center's Religion & Public Life Project (dalam bahasa Inggris). 2 April 2015. Diakses tanggal 27 April 2020. 
  2. ^ Irreligion. Dictionary Unabridged (ver 1.1). Random House (diakses: 14 Desember 2008).
  3. ^ a b c d e f g h Phil Zuckerman (2007). Michael Martin, ed. ""Atheism: Contemporary Rates and Patterns", from the Cambridge Companion to Atheism" (PDF). University of Cambridge Press. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2009-06-12. Diakses tanggal 2013-03-25. 
  4. ^ a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z aa ab ac ad ae af ag ah ai aj ak al Dentsu Communication Institute Inc., Research Centre for Japan (2006)(Jepang)
  5. ^ "Albania". State.gov. 2006-09-15. Diakses tanggal 2011-02-04.  US Department of State - International religious freedom report 2006
  6. ^ "L'Albanie en 2005" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2009-03-03. Diakses tanggal 2013-03-25. 
  7. ^ "Adherents.com". Adherents.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-26. Diakses tanggal 2011-02-04.  Some publications
  8. ^ Noack, Rick (14 April 2015). "Map: These are the world's least religious countries". The Washington Post (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 7 September 2022. 
  9. ^ UK National Statistics Bureau (2011 census)
  10. ^ "Global Index Of Religion and Atheism" (PDF). Redcresearch.ie. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2012-08-12. Diakses tanggal 2011-11-01.  Publications are taken from Gallup
  11. ^ "Adherents.com". Adherents.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-26. Diakses tanggal 2011-02-04.  Some publications
  12. ^ "Participation in social activities, 1997-2011". CBS StatLine (dalam bahasa Inggris). 23 Maret 2012. Diakses tanggal 7 September 2022. 
  13. ^ "[[Statistics New Zealand]] (2006 census)". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-06-11. Diakses tanggal 2013-03-25. 
  14. ^ "fowid - Forschungsgruppe Weltanschauungen in Deutschland: Home". Fowid.de. Diakses tanggal 2011-09-12.  German Worldview Research Group (2010)
  15. ^ [1] Socialogical Research Centre, January 2012
  16. ^ "Census shows result of mining boom, with increased cost of housing and higher wages", PIA AKERMAN, The Australian, 21 June 2012.
  17. ^ “Nones” on the Rise
  18. ^ "96F0030XIE2001015 - Religions in Canada". 2.statcan.ca. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-26. Diakses tanggal 2011-02-04.  Canada 2001 census
  19. ^ "Table Of Statistics On Religion In The Americas". Prolades.com. Diakses tanggal 2011-02-04.  Gallup-Argentina survey, April 2001
  20. ^ [2] Diarsipkan 2005-04-11 di Wayback Machine. Güney Afrika 2001 census
  21. ^ "Census 2010; Sistema IBGE de Recuperação Automática SIDRA". Diakses tanggal September 2012. 
  22. ^ "This is Ireland. Highlights from Census 2011, Part 1" (PDF). March 2012. Diakses tanggal April 2012. 
  23. ^ Zuckerman, Phil (2007). Martin, Michael, ed. The Cambridge Companion to Atheism. Cambridge Univ. Press. hlm. 59. ISBN 978-0521603676. 
Kembali kehalaman sebelumnya